Categories

Budaya (3) Cerpen (2) Cooking (1) Curhat (29) Curug (1) Famz Story (4) fiktif (3) Film (14) Foto (36) Hiking (30) Indonesia (80) INDONESIA BAGUS (7) Info (111) Islam (3) Jepang (7) Kampus (83) Kartun (1) Kids (2) Komputer (34) Kopdar (1) Korean Fever (14) Listing Program (8) Look Alike (10) Maen (28) Multimedia (9) Musik (3) Muslimah (4) Ramadhan (1) Review (16) SAR (2) Sekedar Tulisan (49) Shout Out (6) SI (53) Situs Bersejarah (2) Team Mandalawangi (1) Trip (33) Tugas (86) Untuk Negeri (76) Video (3) Wisata (11)

Selasa, 19 November 2013

Apa Saja Elemen & Kategori Multimedia? Monggo....

Elemen Multimedia
Ada 5 elemen penting dalam multimedia, yaitu :
  1. Teks
    Adalah elemen paling dasar dalam multimedia untuk menyampaikan informasi. Teks adalah jenis data yang paling sederhana dan membutuhkan tempat penyimpanan yang paling umum.
  2. Grafik (gambar)
    Berguna untuk mengilustrasikan informasi yang akan disampaikan. Grafik yang dimaksud dalam multimedia dapat berupa bitmap, digitized picture, dan hyperpictures.
  3. Audio
    Audio dalam multimedia dapat berupa percakapan, musik, atau efek suara. Format yang menjadi dasar audio terdiri dari, WAVE dan MIDI (Musical Instrumental Digital Interface).
  4. Video
    Video menjadikan multimedia menjadi lebih hidup dan menarik.
  5. AnimasiMerupakan simulasi gerakan yang dihasilkan dengan menayangkan rentetan frame ke layar.



Multimedia terbagi menjadi 2 kategori, yaitu :
  1. Multimedia Content Production

    Penggunaan beberapa media yang berbeda dalam menyampaikan suatu informasi atau komunikasi.

    Media yang digunakan adalah :
    • Teks atau tulisan
    • Audio atau suara
    • Video
    • Animasi
    • Gambar
    • Interaktif
    • Spesial effect
  2. Multimedia Communication

    Penggunaan media untuk mempublikasikan material periklanan, publikasi, entertainment, berita, pendidikan, dan sebagainya.

    Media yang digunakan adalah :
    • Televisi
    • Radio
    • Film
    • Media cetak
    • Musik
    • Games
    • Entertainment
    • Tutorial
    • Internet


Sumber :
http://www.satriamultimedia.com/artikel_apa_itu_multimedia.html
http://panggonsinau.wordpress.com/2012/09/04/kategori-multimedia/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar